Hasil Piala Kapolri 2024: Putra Jatim Sikat Sulut

Tim putra Jawa Timur melewati laga pertama Pul B babak delapan besar turnamen voli Piala Kapolri 2024 dengan kemenangan di GOR Terpadu A. Yani, Pontianak, Jumat (4/10).

Jatim mengalahkan Sulawesi Utara dengan skor 3-1 (25-22, 25-21, 20-25, 25-17). Hasil ini membawa skuad asuhan Iwan Dedi Setiawan itu berada di peringkat teratas Pul B bersama Jawa Barat yang sehari sebelumnya mengalahkan Riau 3-1 (22-25, 25-17, 25-1, 25-21).

Sehingga laga Jatim kontra Jabar, Sabtu (5/10), bakal menentukan pimpinan klasemen Pul B. Selain itu, hasil tersebut juga akan menjadi penentu tim pertama dari Pul B yang maju ke semifinal.

Pelatih Jatim Iwan Dedi Setiawan mengakui kalau tim asuhannya belum tampil maksimal. Dia juga mengakui persiapan menuju babak delapan besar ini kurang.

“Kita latihan bersama secara tim belum lama ini. Sehingga permainan tim juga belum padu,” ujar Giso, panggilan akrab Iwan Dedi, usai laga melawan Sulut.

Pertandingan lainnya di Pul A, tim putra DKI Jakarta mengungguli Sulawesi Selatan dengan skor 3-1 (20-25, 25-17, 25-20, 25-15).

Putri Kalsel Kalahkan Bali

Piala Kapolri 2024 - Kalsel - Bola Voli

Tim putri Kalimantan Selatan mengalahkan Bali pada laga Pul X babak delapan besar turnamen voli Piala Kapolri 2024. Skuad besutan Wem Suparman itu menang 3-0 (25-18, 25-16, 25-23) di GOR Terpadu A. Yani, Pontianak, Jumat (4/10).

Pelatih Kalsel Wem Suparman menyatakan kalau kemenangan atas Bali sudah diprediksi sebelumnya. “Karena kita sudah tahu permainan tim Bali,” kata pelatih asal Jawa Barat itu.

Kendati demikian, dia mengakui anak asuhnya belum dalam performa terbaik pada laga ini. “Masih belum tampil maksimal,” tambahnya lagi.

Sementara laga di Pul Y, tim putri Sulawesi Tengah menundukkan Sulawesi Barat. Sulteng menang dengan skor 3-0 (25-17, 25-22, 25-15).

Kemenangan Sulteng, yang banyak dihuni oleh pemain asal TNI AU, menurut pelatih Erick Aditama belum menunjukkan permainan maksimal.

“Mungkin karena baru tampil pertama, jadi belum maksimal. Selain itu, beberapa pemain saya, di antaranya Hanny Budiarti mengalami sakit,” ujarnya.

Jadwal Piala Kapolri 2024, Sabtu (5/10):

3:00 WIB: Kalbar vs Bali (putri)

15:00 WIB: Jatim vs Sulbar (putri)

17:00 WIB: Kalbar vs Sulsel (putra)

19:00 WIB: Jatim vs Jabar (putra)

  • Related Posts

    Megawati Hangestri Disarankan Hengkang dari Red Sparks Oleh Pelatih Legendaris Liga Voli Korea, Megatron Bisa Gabung

    Megawati Hangestri disarankan hengkang dari Red Sparks oleh salah satu pelatih legendaris Liga Voli Korea, di mana Megatron bisa saja bergabung dengan salah satu klub di liga ternama dunia. Megawati Hangestri tak henti-hentinya menarik…

    Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Libas Livin Mandiri, Pertamina Enduro Menang Lagi

    Tim voli putri Jakarta Pertamina Enduro berhasil menang atas Jakarta livin Mandiri di laga lanjutan PLN Mobile Proliga 2025, Minggu (26/01/2025) malam WIB. Laga Jakarta Livin Mandiri vs Jakarta Pertamina Enduro ini adalah laga putaran…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    You Missed

    Megawati Hangestri Disarankan Hengkang dari Red Sparks Oleh Pelatih Legendaris Liga Voli Korea, Megatron Bisa Gabung

    • By shuji
    • January 28, 2025
    • 2 views
    Megawati Hangestri Disarankan Hengkang dari Red Sparks Oleh Pelatih Legendaris Liga Voli Korea, Megatron Bisa Gabung

    Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Libas Livin Mandiri, Pertamina Enduro Menang Lagi

    • By shuji
    • January 27, 2025
    • 5 views
    Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Libas Livin Mandiri, Pertamina Enduro Menang Lagi

    Pink Spiders Perkasa, Tumbangkan Hyundai Hillstate di Liga Voli Korea

    • By shuji
    • January 26, 2025
    • 4 views
    Pink Spiders Perkasa, Tumbangkan Hyundai Hillstate di Liga Voli Korea

    AI Peppers Nothing to Lose Jelang Lawan Red Sparks, Megawati Cs Menang Segalanya

    • By shuji
    • January 25, 2025
    • 6 views
    AI Peppers Nothing to Lose Jelang Lawan Red Sparks, Megawati Cs Menang Segalanya

    Red Sparks Lampaui Total Kemenangan Hyundai Hillstate, Raihan 43 Poin Ancam Peringkat ke-2

    • By shuji
    • January 23, 2025
    • 8 views
    Red Sparks Lampaui Total Kemenangan Hyundai Hillstate, Raihan 43 Poin Ancam Peringkat ke-2

    Megawati Pimpin Serangan, Kapten Red Sparks Jadi Setter dengan Set Terbanyak Sepanjang Masa

    • By shuji
    • January 22, 2025
    • 6 views
    Megawati Pimpin Serangan, Kapten Red Sparks Jadi Setter dengan Set Terbanyak Sepanjang Masa