
Megawati Hangestri kembali menunjukkan performa gemilang dalam laga lanjutan Liga Voli Korea 2024-2025.
Pemain andalan Red Sparks ini mencetak 35 poin dalam kemenangan telak Red Sparks atas AI Peppers dengan skor 3-0 (27-25, 25-17, 25-19) di Daejeon Chungmu Gymnasium pada Jumat (14/3/2025).
Dengan hasil ini, Red Sparks mengamankan posisi kedua di klasemen sementara dengan 23 kemenangan dan 12 kekalahan (63 poin), mengungguli Hyundai Hillstate yang memiliki poin sama.
Jika mereka menang melawan Hi-Pass dengan raihan penuh 3 poin, Red Sparks akan memastikan posisi runner-up dan mendapatkan keuntungan bermain di kandang pada laga pertama dan ketiga playoff.
Aksi Gemilang Megawati di Laga Kontra Pepper Savings Bank.
Megawati menjadi pahlawan dalam laga kontra AI Peppers dengan mencetak 35 poin.
Keunggulan Red Spars terlihat sejak set pertama, meskipun mereka sempat tertinggal 13-21.
Berkat performa impresif Megawati yang menyumbang 12 poin di set ini dengan tingkat keberhasilan serangan 61,11 persen, Red Sparks mampu membalikkan keadaan dan merebut set pertama dengan skor 27-25.
Di set kedua, serangan Megawati kembali menjadi kunci. Bersama Pyo Seung-ju, mereka mendominasi jalannya pertandingan dan memperlebar keunggulan menjadi 2-0 setelah menang 25-17.
Memasuki set ketiga, Red Sparks semakin tak terbendung, dan Megawati memastikan kemenangan dengan serangan terakhirnya yang membawa timnya unggul 25-19.
Performa luar biasa Megawati tak hanya membantu timnya menang, tetapi juga mengukuhkan posisinya dalam daftar top skor Liga Voli Putri Korea musim ini.
Hingga Jumat (14/3/2025) Megawati Hangestri menempati posisi ketiga dengan total 764 poin.
Ia hanya terpaut 120 poin dari Victoria Danchak (IBK Altos) yang berada di posisi kedua, dan 191 poin dari pemuncak daftar top skor, Gyselle Silva (GS Caltex).
Berikut adalah daftar 10 besar top skor Liga Voli Putri Korea 2024-2025 per 14 Maret.
1. Gyselle Silva (GS Caltex) – 955 poin
2. Victoria Danchak (IBK Altos) – 884 poin
3. Megawati Hangestri (Red Sparks) – 764 poin
4. Laetitia Momma Bassoko (Hyundai Hillstate) – 701 poin
5. Vanja Bukilic (Red Sparks) – 638 poin
6. Merelin Nikolova (Hi-Pass) – 594 poin
7. Kim Yeon-koung (Pink Spiders) – 566 poin
8. Taylor Fricano (AI Peppers) – 549 poin
9. Kang So-hwi (Hi-Pass) – 525 poin
10. Park Jeong-ah (AI Peppers) – 466 poin.