Falcons Volley ball Club bekerja sama dengan Pengprov PBVSI Sumatra Utara mendirikan akademi bola voli di Sumatra Utara dengan nama Sumut Falcons Volleyball Academy.
Direktur Utama Sumut Falcons, Hendy Lim menyatakan perpindahan ini sebagai wujud komitmen jangka panjang pihaknya dalam kolaborasi dengan Pengprov PBVSI Sumut untuk memajukan bolavoli di Sumut.
“Kami lihat di Jawa sudah banyak akademi voli dan klub voli putri yang cukup kuat, namun di Sumatra masih kurang, meskipun penggemar voli di Sumatra tidak kalah dengan yang di Jawa. Oleh karena itukami memutuskan untuk mendirikan akademi dan juga memindahkan home base Falcons ke Sumatra Utara, supaya ke depannya pulau Sumatra dan khususnya Sumatra Utara memilikiklub putri yang berlaga di Proliga,” ujar Hendy.
Sementara itu, ketua umum PBVSI Sumut Wiko Siregar menyatakan antusiasmenya dalam kerja sama dengan Falcons.
“Mudah-mudahan denganadanya akademi yang berbobot di Sumatra Utara, akan memberikan kontribusi signifikan bagi pembinaan pemain-pemain muda di Sumatra Utara, dan dengan adanya klub Proliga yangberbasis di Sumatra Utara, diharapkan antusiasme penggemar voli akan semakin bertambah,”ujar Wiko Siregar.
Cari Pemain Muda
Akademi ini dirikan untuk membina pemain-pemain muda dan menciptakan bintang-bintang voli di masa depan, khususnya untuk Sumatra Utara. Berlokasi di Gor Voli Sumut Kompleks Sumut Sport Centre, Sumut Falcons Volleyball Academy akan mengadakan Latihan di GOR Voli Sumut Sports Center, yakni GOR yang baru dibangun untuk PON 2024.
Hal ini terwujud berkat dukungan dariPemerintah Provinsi Sumatra Utara melalui Dispora Sumut (Dinas Pemuda dan OlahragaSumatra Utara) dan KONI Sumatra Utara yang bekerja sama dengan Pengprov PBVSI Sumutuntuk pengembangan bolavoli di Sumatra Utara.
Selain itu, akademi ini juga menjadi wadah bagi persiapan tim Pelatda PON Sumatra Utara dalam menghadapi PON 2028 di NTB (Nusa TenggaraBarat) dan berbagai kejuaraan daerah lainnya.
Pindah Kandang
Selain mendirikan akademi bola voli di Sumatra Utara, Falcons juga akan berganti markas untuk Proliga. Setelah musim lalu memulai debutnya dengan berbasis di Yogya, untuk ke depannya Yogya Falcons akan berubah menjadi Sumut Falcons.
Untuk menjaring pemain-pemain berbakat dari seluruh Indonesia maupun Sumatra Utara pada khususnya, Falcons Volley ball Academy akan mengadakan audisi untuk merekrut pemain-pemain akademi, di mana pemain-pemain yang berbakat nantinya akan diberi kesempatan untuk dilatih oleh pelatih-pelatih Falcons yang berlevel internasional maupunnasional.
Selain itu, kesempatan beasiswa juga akan diberikan kepada pemain yang dianggapmemenuhi syarat. Audisi akan dilakukan pada tanggal 3-5 Oktober 2025 bertempat di GOR Voli Sumut Sports Center.
Pendaftaran dibuka mulai tanggal 8 September sampai dengan 30September 2025. Untuk detail pendaftaran bisa disimak di Instagram klub Sumut Falcons, yakni@sumutfalcons.






